Selamat Hari Kamis readers!
Apa kabar? Pastinya sehat selalu ya ^_^
Baiklah kali ini MrTukang akan share sesuatu
tentang manfaat botol plastik. Ya, selain untuk tempat air minum kita dirumah,
atau untuk membawa bekal minum kita saat bepergian, botol bekas ini juga masih
memiliki banyak fungsi yang lain untuk kehidupan sehari-hari kita. Kira-kira seperti apa ya gunanya botol plastic
ini?
Mari simak poin-poin dibawah berikut ini :
Mari simak poin-poin dibawah berikut ini :
1. Tudung Saji Mini
Nah, bagaimana bisa botol bekas menjadi tudung saji mini?Disebut mini karna hanya bisa untuk menutup 1 mangkuk sup atau soto saja. Cocok untuk kaum pria yang masih bujangan/jomblo, uups :DBerikut cara membuatnya :
- Sediakan botol bekas berukuran besar(lebih besar dari botol 1liter), cutter untuk memotong.
- Potong botol di dekat area mulut seperti gambar di bawah ini
- Tudung saji mini sudah siap digunakan
2. Tempat Payung(Wadah Payung)
Botol bekas bisa digunakan untuk 1 tempat payung, tempat payung ini praktis dan bisa digunakan dimanapun. Di back seat mobil(belakang tempat duduk), di belakang pintu rumah, atau di tempat dimana anda sering menyimpan atau menggantungkan sesuatu. Berikut cara membuatnya :
Pertama, sediakan 1 botol bekas berukuran 1liter, cutter, dan 1 tali
Kedua, potong bagian bawah botol menggunakan cutter, potong sedikit saja kurang lebih 1-2cm. Lalu lubangi 2 sisi botol menggunakan cutter atau alat lainnya yang menurut anda dapat digunakan untuk membuat lubang
3. Pemisah Kuning Telur
- Ketiga, masukkan tali kedalam 2 sisi lubang, dan wadah siap digunakan
Nah, untuk ibu-ibu rumah tangga atau bapak-bapak yang suka memasak/membuat kue, ini adalah tips termudah untuk memisahkan kuning telur tanpa harus repot-repot untuk berhati-hati saat menetaskan telurnya. Gunakan botol bekas bersih anda(botol sedang saja cukup) untuk mengambil kuning telur tersebut dengan cara seperti berikut :
- Masukkan telur ke dalam mangkok
- Buka tutup botol, dekatkan botol dengan kuning telur
- Tekan badan botol dan botol akan mengeluarkan udara
4. Tempat Kantong Plastik
- Dekatkan botol dengan kuning telur lalu lepaskan tekanan pada badan botol sehingga botol menghirup angin beserta kuning telurnya(masuk ke dalam botol)
Sudah berbahan dari plastik, masih juga untuk tempat plastik pula. Unik bukan?Langsung saja simak langkah untuk membuat tempat kantong plastik ini.
- Siapkan 1 botol bekas plastik berukuran 1liter, cutter untuk memotong, selotip bolak balik
- Potong sedikit bagian bawah pada botol seperti untuk membuat tempat payung
- Tempelkan selotip ke badan botol untuk di tempelkan di tembo atau di tempat sesuai anda inginkan, dan tempat plastik sudah siap
Yap, masih banyak manfaat botol plastik untuk
kehidupab sehari-hari, mampir terus diblog MrTukang ya. Nantikan post berikutnya tentang manfaat
botol plastic part 2.
^_^
Tidak ada komentar:
Posting Komentar