Senin, 07 November 2016

Fit Fact #15 : Durian... Enak dan Bagus buat Kesehatan Lho...


Halooo sederek sedoyo!!!
Akhirnya bertemu dengan hari selasa lagi dan waktunya mimin MrTukang menyebarkan informasi menarik untuk anda semua para readers. hehehe


Baik, hari ini mimin akan membawa materi Fit Fact yang ke 15, Fit Fact kali ini adalah tentang buah durian. Jujur mimin tidak suka durian, entah sejak kecil tidak tahan baunya dan memang tidak doyan sama durian(alasannya biasa banget). Ketika ditawarin selalu mimin tolak dan dikatain " Ealah, buah larang kok ra doyan" . Well, mari kita bahas tentang buah yang katanya mahal ini dan banyak sekali digandrungi oleh masyarakat indonesia(Soalnya mimin gatau diluar negeri gimana, hehe).

Jangan sampai ada yang tidak tau buah durian seperti apa bentuknya ya. Yang jelas buah ini memang dari luar tampak berbahaya karena berduri dan keras sekali, durian memiliki berat biasanya antra 1 kg-4kg, sementara diameternya bisa mencapai 15 hingga 30 cm. Daging buah durian biasanya bewarna kuning, tapi ada juga yang kadang berwarna putih agak pucat (ini biasanya tidak manis). Biji durian ada yang besar dan ada yang kecil tergantung dari jenis durian itu sendiri. Pohon durian tumbuh liar dihutan Asia, seperti Indonesia, Malaysia, Filipina, dan Thailand, dan ada juga yang tumbuh karena dibudidaya, ini adalah yang terbanyak. Pohon durian akan berbuah ketika umur tanamnya sudah 4 tahun. Pohon durian akan tumbuh terus hingga mencapai ketinggian 50 meter. Jadi tanaman ini akan bertahan selama berpuluh-puluh tahun lamanya.



Kebayang jika sudah masuk musim durian, ya gitu lah. Pada mabuk durian.
Baik, diatas adalah sedikit tentang fisik durian dan sedikit info. Lalu bagaimana dengan manfaatnya? Adakah bahayanya?? Tentu saja ada.
Mari bahas lebih lanjut

Dari salah satu sumber, kandungan nutrisi yang ada pada buah durian antara lain adalah vit B, vit C, zat besi, kalium, magnesium, fosfor, seng, thiamin, riblofavin, omega 3 dan 6. Selain itu durian juga banyak mengandung phytonurient, polyphenol, phytosterol, antioksidan, organosulfur, dan tryptophan. Disamping itu juga zat gizi umum seperti karbohidrat, lemak tak jenuh dan protein. Nah, manfaat durian juga bisa mencegah penyakit untuk tubuh kita dan manfaat lainnya, antara lain :

1.     Anemia
Kandungan asam folat dan vitamin B9 dalam buah durian menjadikan buah berdaging bau enak ini bagus untuk menjadi produsen sel darah merah, sehingga kekurangan darah bisa di atasi. Dengan kadar besi tinggi, durian dapat merangsang produksi hemoglobin dalam darah sehingga membantu penderita anemia.
2.     BAB
Karena mengandung serat tinggi, menambahkan durian dalam menu harian dapat membantu menormalkan proses pencernaan dan melancarkan BAB.

3.     Depresi
Buah durian juga bermanfaat untuk meredakan stres dan mengatasi depresi, ini tidak lain karena dalam buah durian mengandung vitamin B6 atau piridoksin. Menurut salah satu survey terbaru yang dilakukan oleh MIND, menunjukkan diantara masyarakat yang mengalami depresi, memperoleh kondisi yang lebih baik setelah makan durian. Hal ini disebabkan durian mengandung tryptophan, salah satu jenis asam amino yang dapat di rubah dalam tubuh menjadi serotonin, untuk membuat badan lebih rileks, meningkatkan mood.
4.     Menstabilkan dan menekan tekanan darah
Manfaat durian untuk mengatur kestabilan darah. Buah durian bisa menstabilkan darah, ini dikarenakan dalam buah ini mengandung mangan. Kendati demikian, tetap tidak bagus kalau dikonsumsi dalam jumlah yang banyak. Durian juga bisa menekan tekanan darah karena mengandung kalium sangat tinggi tetapi kadar garam yang rendah, membuat durian sempurna untuk menekan tekanan darah. Sehingga US Food and Drug Administration telah mengijinkan industri durian untuk mengajukan pengakuan resmi terhadap kemampuan durian mengurangi resiko dari tekanan darah tinggi dan stroke.
5.    Diet
Karena banyak kandungan vitamin B1, maka buah durian bermanfaat juga untuk menjaga nafsu makan. Dengan kata lain durian mampu mengontrol diet bagi orang kegemukan. Studi di the Institute of Psychology di Austria menunjukkan bahwa tekanan pekerjaan mendorong orang banyak makan dan ngemil. Satu hasil kajian menyimpulkan bahwa untuk menghindari ngemil akibat stress, kita perlu makan makanan berkadar karbohidrat tinggi setiap 2 jam untuk menjaga kestabilan. Durian merupakan buah berkadar karbohidrat 20% hingga 39%.
6.     Kesehatan Kulit
Kebanyakan buah-buahan memang bagus untuk kesehatan kulit kali ya. Kandungan vitamin C dalam buah durian bagus dalam mencegah terjadinya penuaan dan kerutan pada kulit. Vitamin dalam durian berperan sebagai anti oksidan yang bagus menjaga kerusakan sel kulit.
7.     Migrain
Kandungan senyawa iboflavin atau Vitamin B2 dalam durian membuat buah ini bermanfaat untuk mencegah terjadinya migrain(sakit kepala sebelah).
8.     Mabuk Perjalanan
Salah satu cara tercepat untuk menangani hangover adalah dengan membuat durian milkshake, dengan campuran madu. Durian akan menenangkan perut, madu akan menaikan kadar gula darah, sementara susu akan me-rehidrasi sistim tubuh. Tapi tergantung juga jika dari mabuk perjalanan tidak semua orang cocok jika mabuk ingin muntah lalu diberi aroma durian menjadi agak sembuh.
9.     PMS
Vitamin B6 yang dikandung durian meregulasi kadar gula darah yang akan meningkatkan mood anda. Bagi para wanita yang sudah mens, apa kalian semua doyan durian??
10.    Stroke
Menurut penelitian di The New England Journal of Medicine menyebutkan bahwa makan durian sebagai bagian dari menu harian dapat mengurangi resiko kematian akibat stroke sampai 40%. Wow, sehebat itu ya durian.

Baiklah, diatas adalah beberapa manfaat dari buah durian. Lalu apa bahayanya dengan buah durian?? 
Pertama, buah durian bisa meningkatkan gula darah hingga diabetes, jika dikonsumsi dalam jumlah banyak dan terlalu sering maka kandungan glukosa yang tinggi dalam durian akan menjadi penyebab diabetes. 
Kedua, durian juga berbahaya bagi pencernaan jika dikonsumsi bersama dengan alkohol. Selain itu, kandungan alkohol dan kolesterol dalam durian bisa mebahayakan kesehatan jantung. Parahnya bisa mati lah

Ya intinya jangan pernah lah coba-coba 2 poin terakhir di atas ya!
Apapun yang dimakan enak pasti juga ada efek tidak enaknya readers, alangkah baiknya jadikan porsi makan anda secukupnya saja. 


Yap, di atas adalah tips dan berita bagus untuk penyuka, penggila, dan fans durian. Pasti gembira ya kalian para readers??
hhahahaahahaha


Ok sampai disini Fit Fact #15 ini, jangan lupa mampir @mrtukangindonesia di facebook ya. Bagaimanapun juga walaupun mimin ada di blog ini tapi mimin juga tetap mengutamakan Tukang mimin. hihihihihi 
^_^

Tidak ada komentar:

Posting Komentar